Mitos/Fakta, Makan Sedikit Membuat Olahraga Lebih Efektif?

2 min read

Hi Teman DOO!

Apakah kamu pernah berulang kali berolahraga sangat keras dan mengurangi porsi makan demi mencapai tubuh yang ideal? Jika iya, mungkin ini saatnya kamu menghentikan pola hidup tersebut sebelum tubuhmu malah menjadi lemah.

Berolahraga memang merupakan adalah salah satu cara untuk membuat tubuh kita tetap sehat. Bahkan, dengan melakukan banyak aktivitas fisik kitadapat membakar kalori lebih banyak sehingga bisa menjaga berat badan tetap ideal atau bahkan membuat tubuh kita menjadi lebih langsing. 

Sayangnya, banyak orang yang menyalahartikan hal ini dengan terus melakukan olahraga sekaligus menurunkan porsi atau frekuensi makan dengan drastis hanya demi menurunkan berat badan. Hasilnya, hal ini justru akan membuat kita bisa jatuh sakit alih-alih menjadi langsing.

Dibanding mengurangi porsi makan hingga kekurangan nutrisi, ada baiknya kita menjaga pola makan kita dengan baik. Agar apa yang masuk kedalam tubuh, dapat dicerna dengan baik dan bermanfaat. Nah, Seperti apa sih pola makan yang baik itu?

  1. Makan Sarapan yang Sehat

Mengonsumsi makanan atau minuman berkarbohidrat sebelum berolahraga mampu meningkatkan kinerja latihan dan memungkinkan kamu untuk berolahraga lebih lama atau dengan intensitas yang lebih tinggi. Bila kamu ingin berolahraga di pagi hari, kamu bisa bangun setidaknya satu jam sebelum berolahraga agar kamu memiliki waktu untuk sarapan. Beberapa sarapan sehat yang direkomendasikan yaitu roti/sereal gandum, susu rendah lemak, jus buah, yoghurt dan juga pancake.

  1. Perhatikan Porsi Makanan yang Dikonsumsi

Perhatikan porsi makanan yang dimakan sebelum berolahraga agar tidak berlebihan. Berikut pedoman umum mengonsumsi makanan sebelum olahraga:

  • Saat makan besar, berilah jeda waktu setelah makan besar setidaknya 3-4 jam sebelum kamu berolahraga.
  • Saat makan makanan kecil atau camilan, kamu bisa mengonsumsi camilan sekitar 1-3 jam sebelum berolahraga.

  1. Makan Camilan yang Sehat

Kebanyakan orang bisa makan camilan tepat sebelum atau selama berolahraga. Kuncinya adalah ketahui kondisi tubuh kamu. Camilan yang dimakan sesaat sebelum berolahraga mungkin tidak akan memberimu energi tambahan bila latihan hanya berlangsung kurang dari 60 menit, tapi dapat mengusir rasa lapar yang mengganggu. Bila waktu latihan lebih lama dari 60 menit, kamu bisa mendapatkan manfaat berupa tambahan energi dengan mengonsumsi makanan atau minuman kaya karbohidrat selama latihan.

  1. Makan Setelah Berolahraga

Banyak orang berpikir makan setelah berolahraga adalah hal yang sia-sia dan tidak efektif menurunkan berat badan. Mengonsumsi makanan setelah berolahraga penting untuk membantu otot kamu pulih dan mengganti simpanan glikogen yang terpakai. Jadi, konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat dan protein dalam waktu dua jam setelah sesi olahraga.

  1. Rajin Minum Air Putih

Pada dasarnya, air putih adalah pilihan minuman terbaik untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang. Namun, bila kamu berolahraga selama lebih dari 60 menit, minumlah minuman olahraga untuk menjaga keseimbangan elektrolit tubuh dan memberi energi.

Read More!

Related Posts

Kelas Aman, Seru, dan Taat Protokol

3 min read Selama hampir dua tahun seluruh dunia telah terkena dampak berat dari pandemi virus COVID-19. Pandemi ini telah menghambat aktivitas keseharian masyarakat, serta menimbulkan histeria massa

Tetap Fit Walaupun Sibuk Menjaga Buah Hati

2 min read Menjaga kesehatan tubuh agar tetap fit merupakan suatu hal yang sulit untuk dilakukan apabila tidak diterapkan secara rutin. Nah, apalagi kalau menjadi seorang ibu, yang