Olahraga Ini Bisa Bikin Performa Seksual Kamu Meningkat

2 min read

Olahraga punya banyak manfaat untuk kesehatan, baik kesehatan fisik hingga mental. Namun banyak yang tidak tahu jika olahraga bisa mengatasi masalah ranjang. Ada beberapa jenis olahraga yang terbukti efektif meningkatkan performa seksual, baik bagi wanita maupun bagi laki-laki. 

Berikut merupakan beberapa olahraga yang bisa dilatih demi meningkatkan performa seksual, sekaligus memperbaiki kualitas kesehatan kamu. 

  1. Senam Kegel

Senam kegel dikenal luas karena mampu melatih otot panggul bawah. Tidak hanya bagi wanita, olahraga ini ternyata sangat cocok dilakukan oleh laki-laki untuk membantu mencegah terjadinya ejakulasi dini, sekaligus efektif untuk meningkatkan vitalitas.

Sementara untuk wanita, olahraga ini terbukti ampuh memberikan sensasi orgasme yang lebih intens, melancarkan saat menjalani persalinan normal, dan bahkan beberapa pakar mengklaim jika senam kegel ampuh untuk merapatkan organ kewanitaan. 

  1. Plank

Gerakan plank dikenal efektif untuk menyingkirkan lemak di perut. Namun tidak banyak yang tahu jika gerakan sederhana ini ampuh mengencangkan otot panggul, punggung dan bahu. Bahkan olahraga ini pun efektif untuk memperbaiki postur tubuh. 

Untuk meningkatkan performa seksual, plank ampuh mengencangkan otot perut dan menstabilkannya sehingga memberi efek performa seksual yang lebih maksimal. Jangan lupa lakukan gerakan variasi plank, termasuk side plank crunch, dolphin plank, ticktock plank dan lainnya.

  1. Jalan Cepat

Siapa sangka olahraga yang satu ini bisa meningkatkan performa seksual. Padahal selama ini berjalan cepat dikenal sebagai olahraga yang efektif membakar lemak, dan menguatkan otot inti bagian bawah. Selain itu, berjalan cepat juga bisa jadi pilihan mudah di saat sibuk. 

Berjalan cepat efektif meningkatkan sirkulasi darah, meningkatkan kekuatan ereksi (bagi pria), merapatkan dan mengencangkan organ kewanitaan, dan memberikan sensasi orgasme yang lebih intens. Selain itu, olahraga ini ampuh membuatmu jadi lebih rileks.

  1. Angkat Beban

Siapa bilang angkat beban hanya efektif untuk meningkatkan massa otot dan membuat tubuh terlihat lebih kekar saja. Lebih dari itu, olahraga yang biasanya dilakukan di gym ini mampu memberi efek positif bagi kehidupan seksual kamu. 

Tidak hanya itu, olahraga ini pun terbukti ampuh membantu pria memproduksi hormon testosteron lebih banyak ketimbang mereka yang tidak jarang melakukan olahraga ini. Hormon testosteron sendiri merupakan salah satu pemicu meningkatnya gairah seksual. 

  1. Yoga

Yoga tidak hanya efektif meningkatkan dan menjaga kelenturan tubuh, tapi juga mampu meningkatkan performa seksual diatas ranjang. Berbeda dengan olahraga lainnya, yoga efektif membantu kamu mengelola energi, dan menjaga stamina selama berhubungan seksual.

Ada beberapa pose yoga yang terbukti ampuh meningkatkan kekuatan dan memperbaiki kualitas hubungan seksual kamu, diantaranya cat pose atau marjaryasana, cow pose, bridge pose, happy baby, child’s pose, corpse pose, one-legged pigeon, dan lainnya.

  1. Berenang

Berenang tidak hanya ampuh memperbaiki postur tubuh dan efektif membakar kalori dalam jumlah tinggi, tapi juga mampu memperkuat ketahanan tubuh, mengurangi stres, meningkatkan aliran darah, dan meningkatkan fleksibilitas serta kekuatan tubuh. 

Menurut Pete McCall, MS, pakar fisiologi dan trainer profesional dari American Council on Exercise (ACE), semua manfaat yang didapat pada aktivitas berenang pada akhirnya akan membuat performa dan gairah seksual ikut meningkat.

  1. Push-up

Bagi sebagian orang, push up hanya gerakan biasa yang digunakan untuk membakar kalori dalam jumlah tinggi, dan melatih kekuatan otot dada, lengan serta perut. Padahal jika dilakukan dengan tepat, olahraga ini bisa meningkatkan kemampuan seksual kamu lho. 

Agar bisa memberikan manfaat yang lebih maksimal, pastikan kamu melakukan olahraga tersebut secara rutin, dan wajib didampingi trainer profesional. 

Jangan khawatir, sekarang sudah ada DOOgether, aplikasi yang memungkinkan kamu menemukan gym dan pusat kebugaran terdekat dengan kualitas terbaik. Tidak hanya itu, ada banyak fitur menarik dari aplikasi ini yang bisa bikin kamu makin tangguh di atas ranjang.

Read More!

Related Posts

Kelas Aman, Seru, dan Taat Protokol

3 min read Selama hampir dua tahun seluruh dunia telah terkena dampak berat dari pandemi virus COVID-19. Pandemi ini telah menghambat aktivitas keseharian masyarakat, serta menimbulkan histeria massa

Tetap Fit Walaupun Sibuk Menjaga Buah Hati

2 min read Menjaga kesehatan tubuh agar tetap fit merupakan suatu hal yang sulit untuk dilakukan apabila tidak diterapkan secara rutin. Nah, apalagi kalau menjadi seorang ibu, yang